Berita dan Artikel

BIMTEK Pengukuran Produktivitas Perusahaan di Kota Tangerang


Bimbingan teknis mengenai produktivitas telah berlangsung dengan sukses pada tanggal 15-16 Mei 2024 di Ruang Rapat Lt. II Gedung Ketenagakerjaan, Cikokol, Tangerang. Acara ini dihadiri oleh 20 peserta dari HRD berbagai perusahaan di Kota Tangerang dan dimulai pukul 09.00 hingga selesai.

Agenda Hari Pertama (Rabu, 15 Mei 2024):

1. Bimbingan Teknis tentang Produktivitas dan Manajemen SIMPPRO  
   oleh Bp. Tony Agus Budiono, S.Pd., M.M. dari Direktorat Jendral Pembinaan Pelatihan Vokasi dan Produktivitas - Kementerian Ketenagakerjaan R.I.
   
2. Studi Kasus Pengukuran dan Analisis Produktivitas  
   oleh Bp. Sanggam Purba dari Asosiasi Lembaga Produktivitas Nasional.

Agenda Hari Kedua (Kamis, 16 Mei 2024):

1. Praktek Pengisian Sistem Manajemen Peningkatan Produktivitas (SIMPPRO)  
   oleh Ibu Rahmawati dari Direktorat Jendral Pembinaan Pelatihan Vokasi dan Produktivitas - Kementerian Ketenagakerjaan R.I.
   
2. Studi Kasus Pengukuran dan Analisis Produktivitas  
   oleh Bp. Sanggam Purba dari Asosiasi Lembaga Produktivitas Nasional.

Bimbingan teknis ini bertujuan untuk meningkatkan pemahaman dan keterampilan peserta dalam mengukur serta meningkatkan produktivitas di perusahaan masing-masing. Para peserta memperoleh wawasan baru dan keterampilan praktis yang diharapkan dapat diterapkan di tempat kerja mereka untuk meningkatkan efisiensi dan efektivitas kerja.

Kegiatan ini merupakan langkah penting dalam upaya meningkatkan kualitas tenaga kerja di Kota Tangerang dan sekitarnya.

Form Komentar